Loading

Segala puji bagi Allah yang telah memberikan nikmat yang begitu banyak pada diri ini dan saya sangat bersyukur karena masih diberi kesempatan untuk bernafas hingga saat ini.

Bicara mengenai kematian, siapa sih yang tau kapan malaikat maut akan menjemput kita? Pasti tidak ada yang tau kan? Tapi yang pasti, setiap makhluk yang bernyawa akan merasakan mati. Seperti yang Allah firmankan:

Ali imran 185

“Tiap-tiap yang berjiwa akan merasakan mati. Dan sesungguhnya pada hari kiamat sajalah disempurnakan pahalamu. Barangsiapa dijauhkan dari neraka dan dimasukkan ke dalam surga, maka sungguh ia telah beruntung. Kehidupan dunia itu tidak lain hanyalah kesenangan yang memperdayakan.” (Q.S Ali Imran [3]: 185)

Nah, apakah diantara kalian ada yang ingin masuk surga? Pasti mau kan? Makanya, kita harus melakukan amalan baik sebanyak-banyaknya. Jangan sampai kita melakukan hal-hal yang membuat diri kita terjerumus ke dalam api neraka. Na’uzhubillah min dzalik.

Awalnya melakukan amalan baik itu memang terasa berat. Tapi, kalau kita menjalaninya dengan hati yang ikhlas dan dilakukan secara terus menerus, Insya Allah semua itu akan menjadi ringan.

Dan, semua perbuatan kita hari ini, akan menentukan nasib kita di masa depan. Apakah kita masuk surga atau neraka?

[Cylpa Nur Fitriani, santriwati jenjang SMP kelas 2 di Pesantren Media]

By Cylpa Nur Fitriani

Cylpa Nur Fitriani | Santriwati Pesantren Media angkatan ke-2, jenjang SMP, kelas 3

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *