Noviani Gendaga salah satu santri pesantren media yang baru saja diketahui bahwa ia terkena penyakit typus setelah satu minggu sakit. Sangat memaksakan kehendaknya untuk mengikuti pelajaran dari guru favorit nya yaitu pelajaran ustadz Oleh Solihin.
Sakin besar nya keinginan Noviani (via) untuk mengikuti peajaran ustadz Oleh ini ia sampai ditipu oleh teman yang menjadi perawat nya selama ia sakit dan dijanjikan “boleh mengikuti pelajaran ustadz Oleh Solihin (menulis SMA 1, 18-12-12) apabila ia mau menghabiskan makanan nya (sepiring nasi)”.
Dan setelah ia menghabiskan sepiring nasi tadi langsung saja ia menuntut janji teman-teman yang merawat nya yaitu di izinkan untuk mengikuti pelajaran menulis. Akan tetapi teman-teman nya ini tidak menepati janji karena mereka sangat memikir kan kondisi via yang sangat tidak memungkinkan.
Mereka (yang nerawat via) mengatakan keinginan via kepada Umi Latifa Musa dan juga ustadz Oleh Solihin dan meminta agar keinginan via ini tidak dipenuhi. Dan permintaan perawat nya ini di penuhi oleh Umi Latifa Musa dan Oleh Solihin dengan alasan kondisi via yang tidak memungkinkan.
Tidak patah semangat via, terus saja berusaha agar kondisi badan nya pulih kembali. Dan dapat mengukuti pelajaran ustadz Oleh Solihin yang selanjut nya. Karena via sangat giat berusaha agar dapat mengikuti pelajaran ustadz Oleh Solihin. Akhirnya via dapat mengikuti pelajaran PAM (problema anak muda) pada hari kamis 19-12-12 walau dalam keadaan lemas. Tapi via mengatakan bahwa ia merasa senang walau sebenar nya ia merasakan tubuh nya kembali sakit.
Saat di wawancarai “pelajaran apa yang paling ia sukai d pesantren media” ia menjawab “pelajaran menulis”. Dan di tanya kembali “kenapa” ia menjawab “yang pertama karena ustadz Oleh lucu dan yang kedua karena ia ingin menjadi penulis hebat”. Itulah alasan kenapa via sangat memaksakan diri untuk mengikuti pelajaran ustadz Oleh Solihin. Dengan melakukan berbagai usaha untuk segera sembuh. [Nurmaila Sari, santriwati angkatan ke-2 jenjang SMA, Pesantren Media]
Catatan: tulisan ini sebagai tugas menulis di Kelas Menulis Kreatif, Pesantren Media
wohohoho aku jadi artis B)
hehehehe, berita datang dari mana saja 🙂 🙂