Malas adalah salah satu kebiasan tidak baik. Kita sebagai orang islam tidak boleh melakukan kebiasaan seperti ini, kita harus bersikap disiplin. Tau nggak? Ternyata malas ini bisa menular lo. Misalnya bangun pagi-pagi satu jam sebelum subuh kira-kira jam 3 atau jam 4, kita sudah bangun, tapi kita melihat teman kita belum bangun pasti pikiran kita begini: “Ah temanku aja belum bangun aku mau tidur lagi ah”, iya kan?.
Juga waktu beresin tempat tidur masing-masing, misalnya si A gak mau beresin karna alasan macem-macem kita pasti juga berfikir seperti itu, begini: “Ah dia aja gak beresin aku juga ah”. Ingat ya kawan-kawan, kita tidak boleh mengikuti hawa nafsu kita, itu sama saja kita mengikuti kemauan jin.” Suruh bangun pagi gak mau, disuruh beresin kamar gak mau, mhh pusing deh ngadapin anak begini”, “Siapa yang disini sifatnya begitu? Sudah gak usah ngaku ntar malu sendiri lo hehehe”. Nah sama halnya dengan shalat, umat muslim diwajibkan untuk menunaikan shalat 5 waktu sehari semalam. Tidak boleh bermalas-malasan ya?
“ Kawan-kawan Kalau kita malas pasti gak ada jalan untuk kita kelak, ya.. kecuali harus sabar menghadapi KESENGSARAAN dan KEBODOHAN akibat malas yang ada dalam diri kita, hilangkan itu!!”.
Nah kawan-kawan ini beberapa akibat malas:
- Malas Minum Air Putih
“Hayo ngaku, siapa diantara kawan-kawan disini yang jarang minum air putih?
Atau hanya meminum air saat merasakan haus saja?
Hati-hati lo, kebiasaan ini tak hanya mengganggu keseimbangan cairan atau air dalam tubuh, namun juga mendekatkan kita dengan risiko penyakit”.
“Kalau kawan-kawan meminum air sebanyak 2-3 L setiap hari itu adalah cara mudah mengurangi pembentukan batu saluran kemih,”
2. Nah yang ke 2 ini Malas Tidur Siang
Kawan-kawan tau gak akibat malas tidur siang itu apa?, malas tidur siang itu mengakibatkan sebagai berikut:
- Gelisah, kurang ceria dan kurang berminat pada hal-hal di sekelilingnya yang menyebabkan ia memiliki kemampuan sangat rendah dalam menyelesaikan sebuah masalah.
- Kurang merespon secara positif pada kejadian-kejadian yang menyenangkan dan merespon sangat negatif pada kejadian yang membuatnya frustasi.
- Tidak maksimal menikmati keceriaan atau pengalaman menarik yang membuatnya tidak maksimal beradaptasi dengan masalah-masalah baru.
- Mudah mengamuk dan frustasi.
“Sekarang kawan-kawan pernah gak mengalami saat-saat seperti demikian?, jika pernah, itu adalah salah satu ciri-ciri orang yang kurang tidur siang dan akan terjangkit penyakit malas”.
“Nah kawan-kawan, segini dulu ya cerita dari Wigati buat kawan-kawan semua, semoga bermanfaat dan dapat diamalkan kembali, lain waktu Insya Allah Wigati akan buat artikel yang lainnya lagi. Daaaa…. kawan-kawan, ingat ya jangan malas.”
[Wigati, santriwati angkatan ke-1 jenjang SMP, Pesantren Media]
Catatan: tulisan ini sebagai tugas menulis di Kelas Menulis Kreatif, Pesantren Media