Loading

Assalamu’alaikum semua…

Ok kali ini saya akan menuliskan kegiatan-kegiatan saya pada hari idul adha. Yak, di idul adha tahun ini ada yang berbeda dari tahun kemarin di tahun ini saya bangunnya lebih pagi sekitar jam 03:17. Pada jam itu yang saya kerjakan yaitu mandi terus tahajud habis itu makan dan juga menghabiskan waktu untuk berpikir mau bikin apa untuk tugas nanti karena liburan idul adha tahun ini banyak sekali tugas yang diberikan oleh guru-guru saya di Pesantren Media.

Nah pada hari raya idul adha disunahkan untuk berpuasa dari selesai sholat shubuh sampai selesai sholat ied. Tapi karena saya sebelum shubuh sudah makan jadi tidak terlalu lapar. Nah, di daerah saya biasanya setelah khutbah selesai ketua DKM masjid mengadakan BOTRAM atau makan bareng, dan makanannya tentu sudah disiapkan. tapi teman-teman saya biasanya menyebutnya dengan buka puasa.

Setelah makan bareng selesai saya dan teman saya mencoba melihat menuju lokasi pengurbanan, dan disana saya melihat ada 2 sapi dan 3 kambing. Tetapi saya hanya melihat hewannya saja kurbannya saya tidak melihatnya karena saya harus mengunjungi rumah nenek, kakek, paman, dan bibi di Cisaat.

Karena setelah sholat ashar saya tertidur sampai maghrib saya pikir hanya ini yang bisa saya ceritakan kepada kalian semua dan Selamat Hari Raya Idul Adha 1437 H Selamat Lebaran!!!. Walaupun telat ngucapinnya tapi nggak apa-apa haha.

Wassalamu’alaikum warahmatullah wabarakatuh.

[Fathur Rahman Al-fatih, santi angkatan ke-3 SMP kelas 3, Pesantren Media]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *