Loading

Sabtu dan Ahad (4 dan 5 Juni 2016), adalah hari yang tercatat sebagai momen hijrah Pesantren Media ke tempat baru. Meninggalkan semua kenangan (suka dan duka) di tempat lama, Komplek Laladon Permai (Jl. Seruni Blok E No 3, Ciomas, Bogor), menjemput kesempatan dan harapan di Kampung Sawah Tajur, Desa Pemagarsari, Kecamatan Parung, Kabupaten Bogor. Jarak yang terbentang mungkin tidak terlalu jauh, sekira 25 km. Waktu tempuh dari tempat lama, jika tak macet di beberapa titik wilayah langganan kemacetan, biasanya sekira 1 jam perjalanan dengan sepeda motor atau mengendarai mobil.

Hari Sabtu, selepas santri dan beberapa guru mengikuti kajian rutin tafsir al-Quran dan hadits bersama Syaikh Dr Abdurrahman al-Baghdady, barang-barang yang akan diangkut menggunakan 2 mobil bak terbuka sudah disiapkan di teras asrama pesantren. Pukul 09:45 kedua mobil yang sudah dipesan sehari sebelumnya mulai memasuki area pesantren. Santri dan beberapa guru yang sudah siap langsung memindahkan barang-barang yang sudah terdata di selembar kertas ke mobil dan menatanya agar terangkut optimal. Menjelang pukul 11:00 kedua mobil berangkat meninggalkan Pesantren Media, dipandu ustaz O. Solihin dan Ustaz Farid serta dua orang santri yang ikut di kedua mobil pengangkut barang-barang. Putaran roda mobil dengan muatan penuh itu meninggalkan jejak kenangan di pondok lama yang sulit dihilangkan dari benak.

Hari Ahad, sampai tulisan ini dibuat, insya Allah akan ‘memindahkan’ santri dan beberapa guru. Membenahi barang yang sehari sebelumnya sudah dipindahkan dan membersihkan tempat yang akan menjadi wadah baru menyulam cerita dan menjejakkan banyak peristiwa ke depan. Semoga Allah Ta’ala memberkahi kita semua dan memudahkan segala urusan kita. Menjemput kesempatan terbaik dalam meraih harapan tertinggi untuk membina para santri dengan tsaqafah Islam dan teknik media untuk mendukung dakwah melalui media. Semangat![]

By Administrator

Pesantren MEDIA [Menyongsong Masa Depan Peradaban Islam Terdepan Melalui Media] Kp Tajur RT 05/04, Desa Pamegarsari, Kec. Parung, Kab. Bogor 16330 | Email: info@pesantrenmedia.com | Twitter @PesantrenMEDIA | IG @PesantrenMedia | Channel Youtube https://youtube.com/user/pesantrenmedia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *