Ummi…
Bagiku engkau adalah mutiara dalam hatiku
Bagiku engkau adalah ruh dalam jiwaku
Bagiku engkau adalah jantung hatiku
Engkaulah hartaku yang paling berharga
Ummi…
Entah kapan aku akan membalas semua yang telah engkau berikan
Kasih sayang, cinta, nyawa, dan getir keringatmu
Sungguh, hatimu selembut sutra, sebening air, seputih salju
Tak pernah mengharapkan balesan dariku
Ummi…
Selama ini aku hanya bisa menyusahkanmu
Selama ini aku sering membuat air matamu terjatuh
Hatimu terluka oleh perkataanku
Apakah aku mampu membuatmu tersenyum?
Ummi…
Izinkan aku membuat hatimu senang
Izinkan aku melihat senyuman yang indah di bibirmu
Doakan aku menjadi anak yang engkau inginkan
Aku akan berusaha membuatmu bangga
Jaga Ummiku baik-baik Ya Allah
Aku titipkan hartaku yang paling berharga kepadamu
Aku titipkan seorang Ummi yang membahana dunia dan akhirat
[Holifah Tussadiah, santriwati angkatan ke-2, jenjang SMA]