Loading

Alhamdulillah, ternyata ada santri-santri Pesantren Media (PM) yang lulus dalam  Tes Tahap 1 seleksi kelas khusus Matematika Nalaria Klinik Pendidikan Matematika dan IPA. Ingat kan konsekuensinya? Maju terus pantang mundur. Belajar lebih giat, karena inilah jalan dan peluang yang disiapkan oleh Allah SWT bagi kalian.

Entah apa yang akan terjadi nanti, yang jelas menuntut ilmu adalah bagian dari jalan-jalan menuju kebaikan. Bila kita meniatkannya ikhlas lillaahi ta,ala, insya Allah akan menjadi bagian dari upaya mendekatkan diri ke Surga.

Peserta Seleksi Kelas Khusus KPM 2013 yang lolos pada tes Tahap 1 ini harus mengikuti seleksi tahap 2, yaitu tes olah raga, wawancara tertulis dan hafalan Al Qur’an (untuk yang muslim). Jadwalnya, insya Allah akan diumumkan  pada Hari Rabu, 24 Juli 2013 di website www.kpmseikhlasnya.com

Siapa saja yang lolos? Ini dia nama-nama mereka:

  1. Abdullah Musa Leboe, Sang Santri Kalong PM (Homeschooling kelas 5 SD).
  2. Cylpa Nur Fitriani Kelas 7 Pesantren Media
  3. Fathimah Nurul Jannah Leboe Kelas 7 Pesantren Media
  4. Hawari Kelas 10 Pesantren Media
  5. Dihya Musa AR Kelas 10 Pesantren Media

abdullah-musa-hawari

Abdullah, Dihya Musa dan Hawari

cylpa-fathimah

Fathimah dan Cylpa

 

Bagi yang tidak lolos, kami meyakini, bahwa Allah SWT telah menyiapkan jalan, peluang dan waktu yang lain, belum tahu apa, tetapi tentunya yang lebih baik untuk mereka.

Khusus untuk yang lolos tahap 1, selamat belajar dan bekerja lebih giat lagi. Jangan sia-siakan setiap peluang dan kesempatan yang dikaruniakan Allah SWT. (LM)

By Administrator

Pesantren MEDIA [Menyongsong Masa Depan Peradaban Islam Terdepan Melalui Media] Kp Tajur RT 05/04, Desa Pamegarsari, Kec. Parung, Kab. Bogor 16330 | Email: info@pesantrenmedia.com | Twitter @PesantrenMEDIA | IG @PesantrenMedia | Channel Youtube https://youtube.com/user/pesantrenmedia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *